MBN Jalin Kerjasama IEF Trisakti

MBN Jalin Kerjasama IEF TrisaktiDalam rangka memenuhi kebutuhan sumber daya insani (SDI) SDM di bidang syariah, Madani Business Network (MBN) melakukan kerjamasa dengan Islamic Ekonomi Finance (IEF) Universitas Trisakti. Diselenggarakan kerjasama tersebut menurut MBN sebagai langkah revolusioner terhadap pengembangan sistem ekonomi syariah di Indonesia.

Dalam acara noktah kerjasama tersebut dihadiri secara langsung oleh Pembina MDN Luthi Hasan, Ketua Program IEF Trisakti Prof. Dr Sofyan Syafri Harahap dan para staf IEF.

Prof Dr Sofyan Syafri Harahap dalam kata sambutannya diacara itu mengungkapkan, saat ini sangat perlu membentuk SDI syariah yang berkualitas dan handal. Apalagi industri keuangan yariah yang ada saat ini semakin maju. Maka dari itu memerlukan SDI yang banyak dan sekaligus sebagai strategi dalam menyadarkan pada masyarakat tentang ekonomi syariah.

Diakui oleh Ketua Program IEF tersebut, bahwa ekonomi syariah mengajarkan manusia untuk mencari ridho Allah, sementara masalah rezeki sudah diatur oleh Allah SWT, bukan malah resah untuk mencarinya.

Sementara mewakili MBN, Lutfi Hasan selaku pembina, menyampaikan bahwa Islam fokus dalam memperhatikan aspek hidup bermasyarakat. Sikap yang mementingkan kepentingan pribadi dan individu sangat ditentang dan dilarang. Islam mengajarkan hidup bersama yang dilandasi dengan nilai-nilai ibadah. Potensi kekayaan yang dicari harus sesuai dengan aturan dan hukum agama, bukan sembarang seperti sistem ekonomi kapitalis.

Problem yang terjadi sekarang ini, menurutnya karena stabilitas penentu dari pengaruh ekonomi tidak diaplikasikan. Kualitas rakyat tidak terlihat lagi jika pola masyarakat tidak teratur, maka tidak akan ada kata kebaikan demi perubahan. “Untuk itu, kombinasi antara intelektual, ekonomi dan politik sebagai sebuah loncatan agar menghasilkan kreatifitas untuk masyarakat,” jelasnya.

Maka dari itu Lutfi memberikan pandangan, umat Islam dalam merubah sebuah sistem, harus bisa membentuk kecerdasan, wawasan dan egiuitmen untuk mendayagunakan dan mengekpolitasi rezeki yang telah ditetapkan oleh Allah dengan nilai-nilai ibadah.

Sumber : PKES Interaktif

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Loading Facebook Comments ...